Kegiatan Susuk Wangan atau Sadranan Mata Air atau Sadranan Kali yang telah dilakukan oleh masyarakat Dusun Biting pada Jum'at pagi, 3 Maret 2023 ternyata tidak hanya berupa kegiatan selamatan di sumber mata air. Ada juga kegiatan bersih-bersih lingkungan di sekitar mata air dalam rangka menjaga kelestarian sumber mata air.
Di malam harinya, warga juga melakukan selamatan Sadranan Lingkungan di masing-masing RT. Ada yang sendiri-sendiri ada yang digabung. RT 01 dan RT 02 Dusun Biting bergabung bersama-sama menyelenggarakan Selamatan Sadranan Lingkungan di Balai Rakyat Desa Kedungboto.
Dipimpin oleh Kyai Ambyah, selamatan Sadranan Lingkungan yang dihadiri warga RT 01 dan 02 serta Kepala Dusun dan perangkat lain, diawali dengan doa bersama dan diakhiri dengan makan bersama. Guyub rukun warga Dusun Biting terlihat di kegiatan ini dimana mereka membawa aneka makanan dari rumah untuk dinikmati bersama di selamatan Sadranan. Setelah mereka mensyukuri dengan adanya sumber air yang didistribusikan dengan program PAMSIMAS, warga tercukupi kebutuhan airnya untuk hajat hidup sehari-hari, mereka pun mensyukuri keberadaan Lingkungan Dusun di mana mereka tinggal.
"Program Pamsimas merupakan program pemberdayaan masyarakat di bidang air minum dan sanitasi yang melibatkan masyarakat secara aktif mulai dari proses perencanaan, pelaksanaan, pemeliharaan dan pengelolaan."
Kontributor:
Ivan, Aktivis Pemuda Desa Kedungboto
Dipost : 03 Maret 2023 | Dilihat : 347
Share :