Kedungboto - Kerja Bakti Serentak Dusun Jingkol

Kerja Bakti Serentak Dusun Jingkol

Melanjutkan Program Kerja Bakti Serentak yang dicanangkan oleh Pemerintah Desa Kedungboto, pada hari ini Minggu, 19 Februari 2023, kerja bakti dipusatkan di Dusun Jingkol.

Dipimpin oleh Kepala Dusun dan Ketua RT di seluruh Wilayah Dusun Jingkol, warga menuju ke perbatasan Dusun Jingkol dengan Dusun Sirandu yang masuk ke wilayah Kabupaten Temanggung. Kegiatan utama pada Kerja Bakti Serentak di Dusun Jingkol ini adalah perawatan jalan penghubung desa. Pada beberapa ruas jalan yang rusak, secara swadaya warga melakukan perbaikan dengan cara pengecoran atau penambalan badan jalan. Dengan kerja bakti ini, kondisi jalan akan menjadi lebih baik dan lalu lintas akan lebih lancar. Pada akhirnya, infrastruktur yang baik pasti akan memperlancar kegiatan-kegiatan perekonomian warga di perbatasan.

Berikut dokumentasi video Kegiatan Kerja Bakti Serentak di Dusun Jingkol:

Walaupun warga masyarakat Dusun Jingkol terus-menerus bersemangat tak kenal lelah bekerja bakti, namun warga tetap mengharapkan perhatian dari Pemerintah Daerah agar jalan-jalan di Dusun Jingkol baik jalan kampung, jalan penghubung antar Dusun, maupun jalan penghubung antar Desa, ditingkatkan menjadi semakin baik. Seperti diketahui bersama, jalan yang tersedia saat ini hanya berupa jalan beton dengan kualitas sederhana.


Kontributor-1:
Tumari, warga Dusun Jingkol

 

Kontributor-2:
Mistari, Kepala Dusun Jingkol

 

Silakan simak semangat kerja bakti warga Dusun Jingkol dalam video berikut ini:


Dipost : 19 Februari 2023 | Dilihat : 322

Share :